Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga internal tersebut berlangsung dalam waktu 2×40 menit.
Sejak 30 Agustus lalu, Timnas U-19 Indonesia sudah menjalani 11 laga uji coba.
Dari 11 laga itu, Witan Sulaeman Cs memperoleh lima kemenangan, tiga kekalahan, dan tiga hasil imbang.
Lawan-lawan timnas U-19 Indonesia yang sudah dihadapi adalah Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), serta dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), Bosnia Herzegovina (0-1), Dinamo Zagreb (1-0), NK Dugopolje (3-0), Makedonia Utara (4-1 dan 0-0), Hajduk Split (4-0).
Usai pulang dari Kroasia ke Indonesia, para pemain timnas U-19 Indonesia dikhawatirkan tidak bisa menjaga performa karena tidak jelas apakah liga akan bergulir kembali.
Shin Tae-yong bahkan sempat mengeluhkan kondisi ini.
''Saya membutuhkan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 diputar lagi untuk bisa memantau secara langsung perkembangan pemain di klubnya masing-masing," kata pelatih asal Korea Selatan.
"Saya juga bisa memantau jika ada pemain yang bisa dipanggil untuk memperkuat timnas U-20."