Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Tak Masalah Sang Adik Gagal Raih Podium di Aragon

By Muhamad Husein - Senin, 26 Oktober 2020 | 14:10 WIB
Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez saat tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez, Spanyol, 24 Juli 2020. (HONDA RACING CORPORATION)

Meski gagal finis, Alex Marquez mengatakan bahwa sang kakak, Marc Marquez , tidak kecewa dengan hasil balapannya di Aragon.

"Mungkin saya bisa berjuang untuk tempat ketiga di podium bersama Joan Mir. Namun, saya membuat kesalahan - saya harus belajar darinya (Marc)," kata Alex Marquez.

"Itu adalah kesalahan nyata pertama saya dalam balapan. Marc mengatakan saya harus senang dengan penampilan saya."

"Saya lebih suka membuat kesalahan seperti itu ketika berjuang untuk podium, itu yang paling penting," ucap Alex lagi.

Balapan MotoGP Teruel 2020 dimenangi oleh Franco Morbidelli dari tim Petronas Yamaha SRT.

Sementara itu, dua pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins dan Joan Mir, finis di urutan kedua dan ketiga.

Baca Juga: Takaaki Nakagami Akui Tertekan Saat Pimpin Balapan MotoGP Teruel 2020

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P