Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Harapan Pemain Persebaya Surabaya David Da Silva soal Keberlangsungan Liga 1 2020
Keempat, terkait hal tersebut di atas, LIB menjadwalkan kompetisi Liga 1 tahun 2020 akan dilanjutkan kembali pada bulan Februari - Juli 2021 dengan title kompetisi Liga 1 tahun 2020/2021.
Kelima, mekanisme teknis pelaksanaan dan jadwal pertandingan Liga 1 tahun 2020/2021 selengkapnya akan disusun kembali oleh LIB dan disampaikan kemudian melalui surat pemberitahuan secara terpisah.
Keenam, LIB menyampaikan bahwa kontribusi komersial kepada klub pada bulan Oktober 2020 hingga Januari 2021 akan diberikannya dengan besaran 25 persen dari nilai kontribusi 800 juta perbulan yang telah dideskripsikan sebelumnya dan akan dibayarkan pada saat kompetisi berjalan.
Baca Juga: Rekrut Haaland atau Mbappe? Ini Pilihan Calon Presiden Barcelona
Ketujuh, Apabila kompetisi berjalan sesuai rencana pada Februari - Juli 2021, maka kontribusi komersial untuk bulan Februari hingga Juli 2021 tetap diberikan dengan nilai 800 juta rupiah perbulan untuk setiap klub.
Kedelapan, Adapun untuk ketentuan mengenai hak dan kewajiban antara klub dengan pemain dan pelatih sebagai konsekuensi dari penundaan ini, akan dituangkan dalam Surat Keputusan PSSI yang akan segera diterbitkan.
Poin yang disebut di atas merupakan hasil dari rapat PT LIB dan juga dengan koordinasi bersama PSSI, Senin (2/11/2020).
Sebelumnya, upaya PSSI untuk menggelar kompetisi Liga 1 dan Liga 2 pada 1 November 2020 harus batal digelar karena terbentu izin dari pihak kepolisian.