Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Champions - Menang Tipis, Real Madrid Kirim Inter Milan Jadi Juru Kunci

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 4 November 2020 | 04:58 WIB
Karim Benzema melakukan selebrasi usai membobol gawang Samir Handanovic dalam kemenangan 3-2 Real Madrid atas Inter Milan pada pekan ketiga Grup B Liga Champions 2020-2021 di Stadion Alfredo Di Stefano. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

Berawal dari umpan sundulan Martinez, Ivan Perisic yang bergerak ke kotak penalti sempat mengontrol bola sebelum melepaskan tembakan ke gawang Madrid.

Baca Juga: Pemain Tottenham Hotspur Disebut Miliki Karisma seperti Maradona dan Ronaldinho

Sepakan datar kaki kiri Perisic mampu mengecoh Courtois dengan bola mengarah ke dalam tiang kiri gawang Madrid. Madrid 2-2 Inter.

Tersentak gol Perisic, Madrid langsung bernafsu untuk mencetak gol.

Pada menit ke-70, Toni Kroos melepaskan shot on target ke gawang Inter dari luar kotak penalti, tapi sepakan kaki kirinya bisa diantisipasi oleh Handanovic.

Inter justru nyaris unggul lewat dua peluang beruntun dari Martinez dan Perisic jika kedua sepakan pemain tersebut mengarah ke gawang pada menit ke-75 dan 76'.

Baca Juga: Ikut Sukses di Karier yang Sama, Ini 5 Bintang Sepak Bola yang Bakatnya Menurun dari Sang Ayah

Pada akhirnya Madrid-lah yang mampu menjauh berkat gol Rodrygo Goes pada menit ke-80.

Memanfaatkan umpan silang Vinicius Junior yang menusuk ke kotak penalti Inter, Rodrygo yang tak terkawal sempat mengontrol bola sebelum melepas tembakan.

Sepakan kencang Rodrygo sempat coba digagalkan oleh dua bek Inter, tapi bola yang terlampau kencang melesat mulus ke gawang Handanovic tanpa mampu diselamatkan oleh sang kiper. Madrid unggul 3-2 atas Inter.