Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada menit ke-40, Edin Visca sukses menggandakan keunggulan timnya menjadi 2-0.
Kesalahan Juan Mata dalam mengontrol bola umpan Bruno Fernandes mampu dimanfaatkan oleh Deniz Turuc.
Deniz Turuc lantas mengirim umpan ke tengah di depan kotak penalti.
Visca yang tak terkawal sukses melepaskan tembakan via kaki kanannya dari luar kotak tanpa bisa ditepis Henderson. Basaksehir 2-0 Man United.
Akan tetapi, hanya butuh waktu dua menit bagi Man United untuk memperkecil ketertinggalan berkat gol sundulan Anthony Martial.
Baca Juga: Manchester United Era Solskjaer Sudah Tidak Ditakuti Klub Mana pun
Memanfaatkan umpan silang Luke Shaw yang masuk ke kotak, Anthony Martial yang tak terkawal dengan mulus melepaskan sundulan yang tidak mampu digapai Mert Gunok.
Hingga turun minum, Man United sementara tertinggal 1-2 dari Basaksehir.
Istanbul Basaksehir 2-1 Manchester United (Demba Ba 13', Edin Visca 40'; Anthony Martial 42')
Susunan Pemain:
Istanbul Basaksehir (4-3-3): 34-Mert Gunok; 4-Rafael, 37-Martin Skrtel, 6-Alexandru Epureanu, 63-Boli Bolingoli; 8-Danijel Aleksic, 10-Berkay Oezcan, 17-Irfan Can Kahveci; 7-Edin Visca, 19-Demba Ba, 23-Deniz Turuc
Pelatih: Okan Buruk
Manchester United (4-1-3-2): 26-Dean Henderson; 29- Aaron Wan-Bissaka, 38-Axel Tuanzebe, 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw; 31-Nemanja Matic; 34-Donny van de Beek, 8-Juan Mata, 18-Bruno Fernandes; 9-Anthony Martial, 10-Marcus Rashford.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer