Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sekitar 27 detik sebelum tembakan sang kapten menaklukkan kiper, Gonzalez menginjak kaki Romero di area sisi kiri lapangan, sekira 70 meter dari gawang Paraguay.
Aksi itulah yang krusial menginisiasi gol Lionel Messi.
Ironisnya, pelanggaran itu sebenarnya dilewatkan wasit setelah bola bergulir dari operan kaki ke kaki sebanyak 9 sentuhan yang melibatkan 6 pemain Argentina.
Keputusan meninjau VAR dan menganulir baru dilakukan Claus beberapa menit setelah gol tercipta dan papan skor berubah.
Keputusan kontroversial Claus itu pun memicu amarah kubu Albiceleste.
"Sungguh memalukan," kata Lionel Scaloni, dikutip BolaSport.com dari Ole.
Scaloni terutama menyoroti ketidakadilan penggunaan VAR menurut sudut pandangnya di laga tersebut.
Baca Juga: Jadwal Euro 2020 - Dibuka Turki vs Italia, Ditutup Portugal vs Prancis di Fase Grup
Argentina merasa dirugikan dengan cederanya Exequiel Palacios setelah berbenturan dengan Romero di babak pertama.