Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicap Sosok Kuat dan Brilian, Andrea Pirlo Mesti Dipertahankan Juventus

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 17 November 2020 | 19:00 WIB
Momen kebersamaan pelatih baru Juventus, Andrea Pirlo, dan Cristiano Ronaldo usai menjalani sesi latihan. (TWITTER.COM/TEAMRONALDO)

Hingga pekan ke-7 Liga Italia musim 2020-2021, Juventus masih tercecer di urutan ke-5 klasemen Liga Italia.

Baca Juga: Dua Kali Gagal Cetak Gol Penalti ke Gawang Swiss, Sergio Ramos Tetap Jadi Eksekutor Tim

Kondisi tersebut didapat berkat tiga kemenangan dan empat hasil imbang.

Juventus baru mengumpulkan 13 poin dari 7 pertandingan sehingga terpaut 4 angka dari AC Milan yang menjadi penguasa klasemen sementara.

Meski masih berstatus tak terkalahkan, Juventus justru gagal mendulang poin penuh ketika bertemu tim yang levelnya di bawah mereka.

Melawan Crotone, Juventus hanya bermain imbang 1-1, lalu menghadapi Hellas Verona juga berakhir dengan skor 1-1.

Baca Juga: Anomali Barcelona dan Ousmane Dembele, Antara Benci dan Cinta

Meski situasi tersebut dirasa menyudutkan pasukan Andrea Pirlo untuk mempertahankan scudetto, tetapi dukungan terhadap Pirlo masih ada.

Dukungan kali ini hadir dari pemain muda Juventus, Manolo Portanova.

Manolo Portanova, yang muncul sebagai starter kala melawan Crotone di Liga Italia musim ini, menilai Juventus perlu mempertahankan Pirlo di Allianz Stadium.