Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Jujuar, saya tidak peduli soal catatan waktu lap, saya cuma berusaha untuk menikmati pengalaman."
"Tentu, motornya bekerja dengan baik dan saya juga mengendarainya dengan baik di trek. Rasanya bagus bisa mencoba semua ban pada hari ini untuk memahami dan merasakan arah yang mana untuk diikuti esok hari. Kami akan melihat apa yang akan terjadi," tutur Vinales lagi.
Lebih lanjut, Maverick Vinales menilai persaingan antar pembalap pada MotoGP Portugal 2020 bakal berlangsung ketat.
Hal itu, menurut Vinales, terlihat dari banyaknya pembalap yang mampu menyelesaikan satu putaran dalam tempo 1 menit 39 detik-an.
"Semuanya tampil cepat. 15 pembalap pertama ada di catatan waktu lap 1 menit 39 detik-an, jadi semuanya sangat ketat," kata Vinales.
"Kami semua sudah ada di batas. Anti-wheelie akan sangat penting, jadi kami akan mencoba untuk membuat langkah lain di sana," ucap dia melanjutkan.
Baca Juga: MotoGP Portugal 2020 - Crash dan Ganti Motor Bikin Valentino Rossi Hilang Irama Balap
MotoGP Portugal 2020 akan melanjutkan hari kedua pelaksanaan pada Sabtu (21/11/2020) dengan menggelar sesi latihan bebas ketiga dan keempat, serta sesi kualifikasi untuk menentukan posisi start pada balapan.
Adapun balapan terakhir MotoGP 2020 dijadwalkan berlangsung pada hari Minggu (22/11/2020) malam waktu Indonesia.