Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antoine Griezmann di Atletico Madrid Jadi Dewa, di Barcelona Hanya Jadi Pangeran

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 21 November 2020 | 17:00 WIB
Antoine Griezmann dinilai salah meninggalkan Atletico Madrid karena hanya menjadi pangeran di Barcelona dan bukan dewa. (TWITTER.COM/BARCAWORLDWIDE)

Dilansir BolaSport.com dari Sport, Futre mengaku paham alasan kepindahan Griezmann ke Barcelona.

Futre menilai penyerang berusia 29 tahun itu sangat ingin memenangi Liga Champions bersama Barcelona.

Baca Juga: Bukan Cuma Griezmann, 3 Pemain Barcelona Ini Juga Bermasalah dengan Messi

TWITTER.COM/LALIGAEN
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, melakukan selebrasi bersama Antoine Griezmann dalam laga Liga Spanyol kontra Real Betis di Stadion Camp Nou, Sabtu (7/11/2020).

Akan tetapi, menurut Futre, keputusan Griezmann tetap salah untuk pindah ke Barcelona.

Futre menyebut Griezmann hanya menjadi pangeran di Barcelona karena ada Lionel Messi.

Sementara ketika Griezmann di Atletico Madrid, juara Piala Dunia 2018 itu bisa menjadi dewa dan legenda.

"Saya memahami langkah Griezmann karena dia mencoba untuk memenangi Liga Champions bersama Barca," kata Futre.

"Saya pikir dia pergi untuk lebih sering menang. Dia pasti berpikir akan lebih mungkin juara bersama Barca."

Baca Juga: Ronald Koeman Bantah Konflik Messi vs Griezmann di Barcelona