Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Bali United: Mimpi Saya Dahulu Itu Bermain untuk Persija Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 23 November 2020 | 16:30 WIB
Pemain Bali United, Leonard Tupamahu saat melakukan wawancara eksklusif dengan Bolasport.com di kediamannya di dserah Jakarta Timur, Minggu (22/11/0/2020). (BOLASPORT.COM/MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH)

AC Milan merupakan klub Eropa idolanya.

"Kalau pun harus ada mungkin mimpi saya bisa bermain untuk AC Milan saja," ucapnya.

Leonard Tupamahu pun bercerita awal mulanya ia bisa masuk ke Persija Jakarta.

Baca Juga: Sebelum Rekrut Ruben Dias, Man City Nyaris Dapatkan Jules Kounde

Ia mengatakan setelah lulus SMA, ia tergabung ke dalam klub internal Persija Jakarta yakni Trisakti FC.

Leonard Tupamahu mampu membawa Trisakti FC keluar sebagai juara di kompetisi internal Persija Jakarta pada 2001.

Pada awal 2002, Leonard Tupamahu mengikuti seleksi yang dilakukan Persija Jakarta.

Baca Juga: Kapten Bali United Berbicara Terkait Tantangan ke Depan untuk Tim

Namanya pun masuk ke dalam 50 orang yang lolos seleksi dan selanjutnya dipilih empat pemain untuk bergabung ke Persija Jakarta.

Salah satu nama itu adalah Leonard Tupamahu.

"Puji Tuhan saat itu saya bisa masuk ke skuad senior Persija Jakarta," kata Leonard Tupamahu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P