Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Europa - Gagal Balas Dendam dan Butuh Menang 2 Kali, Posisi AC Milan Belum Aman

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 27 November 2020 | 02:52 WIB
Posisi AC Milan di Liga Europa belum aman usai gagal balas dendam kepada Lille dan perlu memenangkan dua laga sisa. (TWITTER.COM/ACMILAN)

Yusuf Yazici yang pada laga sebelumnya sempat mencetak hat-trick ke gawang AC Milan menjadi momok lagi bagi Gianluigi Donnarumma.

Blunder yang dilakukan Sandro Tonali di sepertiga akhir lapangan AC Milan berhasil dimanfaatkan Yazici.

Beruntung bagi AC Milan, tendangan Yazici dari luar kotak penalti masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Donnarumma.

Kedua tim sama-sama terus melakukan jual beli serangan hingga menit ke-25.

Baca Juga: Hanya 3 Tahun di Anfield, Sahabat Lionel Messi Sudah Bikin Liverpool Kena Masalah Besar dan Dihujat Publik

Akan tetapi, baik Lille maupun AC Milan masih belum bisa menembus lini belakang masing-masing tim lawan.

Setelah melalui jual beli serangan yang alot, Lille akhirnya mendapat peluang emas pada menit ke-37 lewat placing Luiz Araujo dari luar kotak penalti.

Namun, Donnarumma masih dengan sigap menepis bola tendangan Araujo itu dan gagal berbuah gol bagi Lille.

Donnarumma lagi-lagi harus berjibaku lagi menyelamatkan gawangnya dari kebobolan pada menit ke-42.

Araujo kembali menjadi ancaman serius bagi lini pertahanan AC Milai usai melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.