Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Adu Kepala dengan David Luiz, Begini Kabar Raul Jimenez Sekarang

By Adi Nugroho - Senin, 30 November 2020 | 22:05 WIB
Raul Jimenez (kanan) dan David Luiz sama-sama terkapar usai keduanya terlibat dalam insiden adu kepala pada pertandingan Wolverhampton Wanderers melawan Arsenal di pekan ke-10 Liga Inggris 2020-2021. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

Pada Senin (30/11/2020) pagi waktu Inggris, Wolves langsung merilis kabar terbaru tentang kondisi striker berpaspor Meksiko itu.

Wolves menyatakan kalau Jimenez sudah merasa lebih nyaman setelah menjalani operasi tak lama sejak insiden itu terjadi.

Baca Juga: AC Milan Hobi Jebol Gawang Lawan di Liga Italia, Persis 48 Tahun Lalu

"Raul merasa nyaman setelah menjalani operasi tadi malam, yang dia jalani di rumah sakit London," bunyi pernyataan tersebut seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Wolves.

"Dia telah bersama pasangannya, Daniela, dan sekarang sedang beristirahat."

"Dia akan tetap di bawah pengawasan selama beberapa hari untuk memulai pemulihannya."

"Klub ingin berterima kasih kepada staf medis di Arsenal, paramedis NHS, staf rumah sakit, dan ahli bedah, yang melalui keterampilan dan tanggapan awal mereka, telah membantu."

"Klub meminta agar Raul dan keluarganya sekarang diberi ruang dan privasi, sebelum kabar lebih lanjut diberikan pada waktunya," lanjut pernyataan Wolves.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P