Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sirkuit Mandalika Bukan Venue Cadangan dalam Kalender Sementara WSBK 2021

By Agung Kurniawan - Selasa, 1 Desember 2020 | 00:00 WIB
Rencana pembuatan sirkuit di Mandalika, Nusa Tenggara Barat yang akan digunakan untuk MotoGP dan World Superbike. (DOK. WORLD SUPERBIKE)

Sirkuit Mandalika, Indonesia juga masuk dalam kalender sementara WSBK 2021 dengan menjadi tuan rumah setelah balapan di Argentina berlangsung.

Setelah hanya menjadi venue cadangan pada ajang MotoGP 2021 mendatang, Indonesia dijadwalkan akan menggelar WSBK pada tanggal 12-14 November.

Namun demikian, balapan tersebut baru bisa berlangsung jika Sirkuit Mandalika sepenuhnya selesai dan sudah dihomologasi FIM yang ditargetkan pada bulan Juni.

Semua seri balap yang berlangsung di luar benua biru hanya akan memperlombakan kelas WSBK dan kelas World Super Sport (WSSP).

Berikut kalender sementara WSBK 2021

1. Sirkuit Assen, Belanda: 23-25 April
2. Sirkuit Estoril, Portugal (STC): 7-9 Mei
3. Motorland Aragon, Spanyol: 21-23 Mei
4. Sirkuit Misano, San Marino: 11-13 Juni
5. Donington Park, Inggris (Hanya WSBK): 2-4 Juli
6. Magny-Cours, Prancis: 3-5 September
7. Barcelona, Catalunya: 17-19 September
8. Sirkuit Jerez, Spanyol: 24-26 September
9. Sirkuit Algarve, Portugal: 1-3 Oktober
10. San Juan, Argentina: 15-17 Oktober
11. Sirkuit Mandalika, Indonesia (Harus dihomologasi): 12-14 November
12. Phillip Island, Australia (STC): tanggal menyusul
13. Tempat dan waktu segera diumumkan (TBA)

Baca Juga: Dirumorkan Jadi Tumbal Mandalika Racing Team, Ini Respons Pembalap Malaysia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P