Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saina Nehwal Yakin Masih Masuk Hitungan untuk Lolos ke Olimpiade

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 1 Desember 2020 | 15:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri India, Saina Nehwal, saat bertanding melawan Tai Tzu Ying (Taiwan) di babak perempat final All England Open 2019, Jumat (8/3/2019). (twitter.com/Sports_NDTV)

"Saya butuh 2-3 bulan latihan sebelum itu. Anda harus dalam kondisi sangat baik dan bermain pada tujuh hingga delapan turnamen sebelum berbicara soal Olimpiade."

"Namun begitu, saya pastikan saya masih dalam perebutan tiket lolos. Saya ingin tampil bagus, karena itu saya bekerja keras," ucap dia lagi.

Nehwal pun menjadikan tiga sosok petenis elite dunia sebagai teladan.

Mereka adalah Roger Federer, Novak Djokovic, dan Serena Williams.

"Mereka bertiga tampil sangat bagus. Saya juga akan berjuang kembali ke permainan terbaik saya. Kalau mereka bisa kenapa saya tidak?" tutur Nehwal.

"Betul, ada kalanya saya ingin berhenti atau merasa tidak bisa menang. Namun, saya lalu berpikir bisa terus berjuang. Ini pilihan karier saya," ucap dia melanjutkan.

Baca Juga: Kevin Sanjaya Sukamuljo Tanya Mohammad Ahsan Cara Atasi Ganda Putra Jepang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P