Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Inginkan Sandy Walsh Gabung Timnas Indonesia

By Bagas Reza Murti - Jumat, 4 Desember 2020 | 18:39 WIB
Pemain keturunan Indonesia, Sandy Walsh, resmi bergabung dengan klub liga utama Belgia, KV Mechelen, Selasa (6/10/2020). (Instagram KV Mechelen)

“Lalu saya bilang, saya tidak alergi. Tetapi kalau naturalisasi datangnya dari umur 37, kemudian dari sana dia hanya bermain di Liga 3 dan Liga 4, untuk apa,” lanjutnya.

Iwan Bule juga mengindikasi program naturalisasi juga difokuskan untuk mencari pemain timnas U-20 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2021.

“Tetapi kalau mungkin nanti naturalisasi, siapa tahu ada yang umur 19 tahun," tutur Iwan Bule.

Perlu diketahui, Sandy Walsh saat ini berusia 26 tahun.

Peluang naturalisasi Sandy Walsh cukup terbuka mengingat PSSI baru saja membantu naturalisasi Marc Klok pada 12 November 2020.

Marc Klok berusia 27 tahun saat ini dan kemungkinan diharapkan bisa membela timnas Indonesia dalam waktu dekat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P