Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Oleh karena itu, Klopp pun mengaku berharap Wijnaldum akan segera menandatangani kontrak baru yang diajukan oleh Liverpool.
Seperti diketahui, kontrak Wijnaldum bersama Liverpool akan berakhir pada penghujung musim ini.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Akui Conor McGregor adalah Lawan Tersulitnya
Itu berarti Wijnaldum bebas bernegosiasi dengan klub mana pun per Januari 2021, dan bisa meninggalkan Liverpool secara cuma-cuma alias bebas transfer.
"Jujur saja saya berharap dia menandatangi kontrak itu," ucap Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Metro UK.
"Anda bisa lihat sendiri, dia bermain untuk kami di sepanjang waktu."
Baca Juga: Manajemen Persib Bicara Banyak Pemain yang Kontraknya Segera Habis
"Kami juga memiliki hubungan yang baik. Jadi saya berharap begitu," kata Klopp menambahkan.
Wijnaldum sendiri juga ditanyai soal kontrak dalam wawancara pasca-pertandingan melawan Wolves.
Namun, Wijnaldum enggan berbicara banyak tentang hal tersebut.
Baca Juga: Siapa Pemain Garuda Select yang Susul Bagus Kahfi dan Brylian Aldama ke Eropa?
"Saya sudah katakan pada wawancara sebelumnya, saya tidak mau berbicara soal situasi kontrak saya," tutur Wijnaldum.
"Saya hanya mau membicarakan pertandingan. Klub yang harusnya berbicara tentang kontrak saya," ujar pemain berusia 30 tahun itu menegaskan.