Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Balotelli sendiri meneken surat kerja sama berdurasi setengah tahun di Monza.
Klub terakhir sebelumnya adalah Brescia pada musim lalu, di mana Balotelli diputus kontraknya setelah beberapa kali tak hadir dalam sesi latihan.
"Mario Balotelli datang untuk memperkuat Monza dan menandatangani kontrak sampai 30 Juni 2021," begitu bunyi pernyataan di situs klub Monza.
Balotelli memperkuat Milan dalam dua periode.
Pertama pada 2013-2014 setelah dia berkiprah di Manchester City dan di musim 2015-2016 sebagai pinjaman dari Liverpool.
Baca Juga: Nasib Mantan Anak Emasnya Memilukan, Roberto Mancini Merasa Prihatin
Setelah itu, dia membela Nice, Marseille, dan Brescia, sebelum kembali terlilit masalah indisipliner dan menganggur tanpa klub.
Monza memberikan kesempatan untuk menyelamatkan dan menghidupkan kembali karier penyerang 30 tahun yang mencuat pertama kali bersama Inter Milan pada 2007-2010 ini.
"Silvio Berlusconi dan Adriano Galliani membawanya kembali ke Italia pada Januari 2013 dan dia membantu Milan lolos ke Liga Champions dengan mencetak 12 gol di Serie A," lanjut keterangan pihak Monza, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.