Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hasil ini tidak berpengaruh banyak untuk Liverpool yang sudah memastikan satu tempat di babak 16 besar Liga Champions pekan lalu.
Liverpool keluar sebagai juara Grup D dengan meraup 13 poin dari total 6 pertandingan.
Kemenangan atas Midtjylland kali ini pun turut menyoroti debut Billy Koumetio bersama Liverpool di Liga Champions.
Billy Koumetio memulai laga dari bangku cadangan dengan masuk pada menit ke-46 menggantikan posisi Fabinho.
Baca Juga: Antonio Conte Kesal Inter Disebut Tak Punya Determinasi karena Jadi Juru Kunci Grup
Meski tidak tampil 90 menit penuh, Koumetio berhasil menorehkan sejarah baru di kompetisi terelite antarklub Eropa.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Koumetio kini sah menjadi pemain termuda Liverpool yang tampil di ajang Liga Champions.
Pemain bertahan berpaspor Prancis itu melakukannya dalam usia 18 tahun 15 hari.
Ia mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Antonio Barragan yang berusia 18 tahun 59 hari saat tampil pada 2005.
A special night for Billy the Kid ????
Koumetio becomes the youngest to play for the Reds in the European Cup/@ChampionsLeague (18 years 25 days) ???? pic.twitter.com/mSLbLogh3o
— Liverpool FC (@LFC) December 9, 2020