Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liga Malaysia yang beberapa waktu lalu telah menyelesaikan kompetisi untuk 2020 akan segera menyelenggarakan musim 2021.
Berbeda dengan Indonesia yang justru terus menunda kompetisi 2020 dan berencana akan tetap digelar meski di tahun 2021.
Belum lagi Liga Indonesia mulai ditinggalkan oleh para pemain asing karena ketidakjelasan kompetisi yang tidak tahu kapan akan digulirkan kembali.
Sebelumnya PSSI dan PT LIB berencana kembali menggelar Liga 1 2020 pada bulan Februari, namun hal tersebut nyatanya masih abu-abu.
Baca Juga: Di Balik Selebrasi Erwin Ramdani, Tak Ada Kebencian pada Robert Alberts
Kepolisian yang tetap belum memberikan izin pertandingan menjadi salah satu alasan para pemain asing memilih mundur dari klubnya.
Tentu saja hal tersebut bukan sesuatu yang bagus buat Liga Indonesia.
Pasalnya jika terus berlarut bukan tidak mungkin citra sepak bola Indonesia akan menurun dan kehilangan daya tariknya di mata pemain asing.
Padahal sebelumnya daya tarik Liga Indonesia dapat mengalahkan liga lain di Asia Tenggara.
Baca Juga: Bhayangkara Solo FC Siap Tampil All Out jika Dipilih Wakili Indonesia di Piala AFC 2021