Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Balapan memasuki lap kesepuluh, nasib sial harus dialami oleh Sergio Perez dari tim Racing Point yang tidak bisa melanjutkan aksinya setelah mengalami kendala mesin.
Momen yellow flag dari insiden tersebut dimanfaatkan oleh tiga pembalap terdepan yakni Max Verstappen, Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton untuk masuh ke dalam pit stop.
Rekan satu tim Lando Norris di McLaren, Carlos Sainz juga tidak ketinggalan untuk unjuk gigi melalui aksinya menyalip Sebastian Vettel dari Ferrari guna merebut posisi ketujuh.
Hingga balapan memasuki lap ke-25, Max Verstappen masih belum terkejar dengan mencatatkan keunggulan 4 detik atas Valtteri Bottas di urutan kedua.
VIRTUAL SAFETY CAR DEPLOYED (LAP 10/55)
Perez is OUT with a mechanical issue ????#AbuDhabiGP ???????? #F1 pic.twitter.com/uz927R7ZMK
— Formula 1 (@F1) December 13, 2020
Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 GP Abu Dhabi 2020 - Max Verstappen Ungguli Duo Mercedes
Daniel Ricciardo yang memperkuat tim Renault sukses merebut posisi kelima yang sebelumnya ditempati oleh Lando Norris hingga balapan memasuki lap ke-30.
Di sisi lain, Max Verstappen kian menjauh dari para pesaingnya setelah mencatatkan keunggulan hingga 7,5 detik atas Valtteri Bottas yang masih berupaya mengejarnya dari urutan kedua.
Aksi manuver juga ditunjukkan oleh Pierre Gasly di tikungan 11 untuk merebut posisi kedelapan yang sebelumnya diduduki oleh rekan setim Sergio Perez, Lance Stroll.
Pierre Gasly kembali menunjukkan aksinya, kali ini giliran Sebastian Vettel yang menjadi korban untuk merebutkan posisi kedelapan.
LAP /55
One driver who won their first race race for an Italian team at Monza... versus another! ⚔️
Gasly snags eighth from Vettel#AbuDhabiGP ???????? #F1 pic.twitter.com/nlt2zNlyhl
— Formula 1 (@F1) December 13, 2020
Baca Juga: Lewis Hamilton Sebut 'Feel' Mobilnya Beda Usai Absen Sepekan