Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

On This Day - Di atas Serbet Makan, Karier Cemerlang Lionel Messi di Barcelona Dimulai

By Rebiyyah Salasah - Senin, 14 Desember 2020 | 15:30 WIB
Aksi megabintang Barcelona, Lionel Messi, saat melawan Levante pada Minggu (13/12/2020). (TWITTER.COM/LALIGA)

Baca Juga: VIDEO - Tembakan Super Ngaco Lionel Messi, Untung Barcelona Menang

Namun, Gaggioli dan Minguella memaksa Rexach segera mengambil keputusan mengenai kontrak Messi atau mereka akan menawarkan pemain tersebut ke klub lain, termasuk Real Madrid. 

Pertemuan ketiganya terjadi pada hari ini tepat 20 tahun lalu atau pada 14 Desember 2000 di sebuah restauran usai mereka bermain tenis.  

Tak ada kertas, Rexach yang setuju untuk mendatangkan Messi pun mengambil serbet makan dan menuliskan kalimat perjanjian kontrak di atasnya.

"Di Barcelona, pada 14 Desember 2000 yang dihadiri tuan-tuan Minguella, Horacio, Carles Rexach, sekretaris teknik FCB dengan ini setuju di bawah tanggung jawabnya dan tanpa menghiraukan perbedaan pendapat untuk mendantangani pemain Lionel Messi selama kami mempertahankan jumlah yang sudah disepakati," jelas tulisan pada serbet tersebut, dikutip BolaSport.com dari Marca.

Serbet itu diakhiri dengan tanda tangan ketiganya dan seminggu kemudian Gaggioli dan Rexach merampungkan dokumen sebelum notaris dan Messi membumbuhkan tanda tangannya.

Baca Juga: Calon Presiden Barcelona: Kalau Enggan Berkorban, Silakan Saja Pergi Lionel Messi!

Semuanya menjadi resmi sejak saat itu dan Messi memulai perjalanannya di tim raksasa Catalunya.

Dia bergabung dengan tim junior, tim C dan B sebelum melangkah ke tim utama.

Dia cuma butuh waktu tiga tahun untuk melakoni debut di skuad utama Barcelona di bawah asuhan Frank Rijkaard.