Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Aspas sempat mencetak gol pada menit ke-64 dengan melewati kiper Cadiz, tetapi dirinya berada di posisi offside terlebih dulu.
Menit ke-87, Aspas menjadi aktor dalam gol Lucas Olaza, tetapi lagi-lagi gol tersebut harus dianulir wasit karena offside.
Gol Celta Vigo lainnya dicetak oleh Brais Mendez pada menit ke-45+1 melalui sundulan usai menerima umpan dari Denis Suarez.
Dengan hasil tersebut, Celta Vigo langsung merangsek naik ke posisi kesembilan klasemen sementara Liga Spanyol 2020-2021 dengan 16 poin dari 13 laga.
Sementara itu, Cadiz gagal menembus 5 besar dan harus tertahan di posisi ketujuh dengan koleksi 18 poin dari 13 laga.
Baca Juga: Drawing Liga Champions - Jumpa Real Madrid, Presiden Atalanta Malah Bahagia
Berikut hasil dan klasemen pekan ke-13 Liga Spanyol 2020-2021 pada Senin (14/12/2020) atau Selasa dini hari WIB:
Celta Vigo 4-0 Cadiz (Nolito 6', Iago Aspas 31'-pen, Fran Beltran 43', Brais Mendez 45+1')