Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lebih jauh lagi, Razlan Razali menilai dengan merekrut Valentino Rossi akan menjadi keuntungan tersendiri bagi timnya untuk bisa belajar banyak dari seorang rider hebat.
Dengan komposisi pembalap Valentino Rossi dan Franco Morbidelli, Razlan Razali berharap Petronas Yamaha SRT bisa menjalani musim yang menyenangkan pada 2021 mendatang.
"Saya berharap bisa belajar banyak darinya dan pada saat yang sama, saya yakin dia juga bisa belajar dari kami, itu sebabnya musim depan akan menjadi sangat menyenangkan," ucap Razlan Razali.
Valentino Rossi sendiri menjalani musim terburuknya pada 2020, dengan torehan 66 poin membuatnya hanya bertengger di peringkat ke-15 klasemen akhir pembalap.
Di sisi lain, Petronas Yamaha SRT membuat kejutan melalui Franco Morbidelli yang sukses mengakhiri MotoGP 2020 dengan merebut posisi runner-up di belakang sang juara, Joan Mir.
Baca Juga: Kado Natal Jadi Bentuk Ucapan Terima Kasih Valentino Rossi ke Bos Petronas Yamaha SRT