Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada dasarnya, sepak bola adalah tentang kerja sama kolektif antara 11 orang pemain di lapangan.
Hal ini yang berusaha ditekankan oleh tim pelatih agar kerja sama pemain antarlini semakin padu.
"Dua hari pertama latihan lebih kepada membiasakan diri dengan kondisi di Inggris," ucap Danny dikutip BolaSport.com dari programgarudaselect.com.
"Setelah itu, mereka menjalani latihan taktik yang lebih difokuskan pada lini pertahanan dengan dibantu dua pemain tengah."
"Fungsinya agar mereka mengetahui tugas dan tanggung jawab mereka beserta posisi dalam beberapa situasi tertentu," imbuhnya.
Baca Juga: Lama Tak Latihan Bersama, Striker Persib Akui Kangen Berat
Lebih lanjut, Danny mengatakan para pemain dituntut selalu siap dalam kondisi apa pun, baik menyerang maupun bertahan.
Keserasian antarlini bertujuan untuk menjaga taktik permainan agar berjalan lebih efisien.
"Para pemain juga diingatkan untuk selalu sigap karena masih kerap lengah ketika bola keluar dari permainan atau bola tidak berada di area mereka."
"Ketika bola tidak berada di dekat mereka, hal itu bukan berarti mereka tidak terlibat dalam permainan dan harus tetap berkonsentrasi 100 persen," katanya melanjutkan.