Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Andai Tak Ada Covid-19, Jorge Lorenzo Bisa Jadi 'Test Rider' Andalan Yamaha
Setelah menunjukkan bukti dana, petinju 23 tahun itu kemudian mempertanyakan McGregor tidak menerima tantangan.
"Ini adalah tawaran terbesar yang pernah dia tawarkan. Dia tidak menanggapi," tutur Paul.
"Kami sedang berbicara dengan timnya. Dia melihat isi direct message saya di Instagram, tetapi kami sedang berbicara dengan timnya."
"Ketika kami mengirim ke mereka bukti dana, mereka seperti 'Oh sial, anak kecil ini ternyata tidak bermain-main'," imbuhnya lagi.
Baca Juga: Muhammad Mokaev, Sahabat Sultan yang Jadi Calon Penerus Khabib Nurmagomedov di UFC
Paul menyatakan tantangan kepada McGregor setelah mempertajam catatan tinju profesionalnya menjadi 2-0.
Petinju Amerika Serikat itu tidak hanya menantang McGregor saja, melainkan para bintang MMA lainnya.
Dillon Danis, Jorge Masvidal, Ben Askren, Nate Diaz, Michael Bisping, merupakan nama-nama bintang MMA yang sudah ditantang Paul.
Baca Juga: 5 Musim Tak Berprestasi di MotoGP, Juara Dunia Moto2 2014 Hijrah ke WSBK