Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Spanyol - Atletico Madrid Libas Real Sociedad 2-0 di Reale Seguros

By Adi Nugroho - Rabu, 23 Desember 2020 | 03:40 WIB
Momen ketika winger Atletico, Yannick Ferreira Carrasco (tengah) berduel dengan pemain Real Sociedad dalam laga pekan ke-15 Liga Spanyol 2020-2021. (TWITTER.COM/ATLETIENGLISH)

Kedua kubu sama-sama bermain cukup disiplin sejak wasit Guillermo Cuadra memulai jalannya pertandingan.

Hal tersebut dapat dilihat dari tidak adanya percobaan yang berarti dari kedua kubu sampai laga memasuki menit ke-25.

Permainan disiplin kedua kubu masih berlanjut hingga akhir babak pertama.

Alhasil, skor kacamata alias 0-0 bertahan sampai pemain Real Sociedad dan Atletico Madrid masuk ke ruang ganti untuk turun minum.

Baca Juga: Cara Hebat Kemenpora Mendeteksi Calon Atlet Indonesia Berkualitas

Skor kacamata tidak bertahan lama pada babak kedua. Menit ke-49, Atletico sukses memecah kebuntuan lewat aksi Mario Hermoso.

Gol itu berawal dari umpan lambung yang dikirim Yannick Carrasco dari situasi tendangan bebas yang lalu diteruskan menjadi gol oleh Hermoso menggunakan sundulan dari dalam kotak penalti.

Baca Juga: Timbul Korban Jiwa Salah Satu Alasan Panser Biru Desak PSIS Kembali ke Stadion Jatidiri

Dilansir BolaSport.com dari Opta, gol Hermoso ini merupakan yang pertama dicetak bek Atletico Madrid lewat situasi tendangan bebas sejak 2018.

Terakhir kali Atletico mencetak gol dari situasi serupa terjadi pada laga melawan Athletic Bilbao di Stadion Wanda Metropolitano dalam laga pekan ke-12 Liga Spanyol 2018-2019.