Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Messi selalu berusaha untuk mengendalikan gerakan dan membaca pikiran kiper lawannya.
"Dia memperhatikan kaki saya. Jika saya membuat satu langkah, dia akan melihatnya dan menembak ke sisi lain. Inilah mengapa dia yang terbaik," ujar Oblak seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Inilah mengapa dia begitu sulit. Dia tidak menunjukkannya, tapi dia selalu melihat. Dia selalu memperhatikanmu. Matanya tertuju pada bola tapi dia melihatmu."
"Saya pikir dia melihat segalanya. Aneh. Terkadang Anda mengira Anda mengendalikan mereka, Anda mengendalikannya. Tapi sedetik, Messi mengubah permainan, dia mencetak gol, dan Barcelona menang."
"Kadang-kadang Anda tidak melihat keberadaan Messi. Mungkin Anda berpikir itu tidak berbahaya, dan kemudian dia mencetak gol."
Baca Juga: Cetak Gol ke Gawang Valladolid, Lionel Messi Resmi Lewati Rekor Pele
"Ini terjadi pada kami musim lalu. Anda harus 100 persen berkonsentrasi. Dia masih pemain terbaik di dunia," tutur Oblak melanjutkan.
Kiper asal Slovenia itu telah merasakan gawangnya dibobol oleh Messi sebanyak sepuluh kali di berbagai ajang.
Oblak merasa selama dia bertanding melawan Messi, penyerang 33 tahun itu terlihat sangat mudah saat mencetak gol.