Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“AIA Vitality juga mempertegas komitmen kami untuk membantu jutaan keluarga di Indonesia hidup lebih sehat, lebih lama, lebih baik. Hal ini akan menjadi terobosan di industri, mengubah standar bagaimana perusahaan asuransi memberikan layanan dan perlindungan yang relevan untuk masyarakat,” ucapnya.
Sainthan melanjutkan, melalui AIA Vitality, pihaknya ingin terlibat aktif meningkatkan kualitas hidup nasabah.
Tidak hanya membantu saat menghadapi masa-masa sulit tapi juga memotivasi dan menghargai setiap perubahan kecil yang mereka lakukan untuk gaya hidup lebih sehat melalui rewards yang telah siapkan.
AIA Vitality merupakan platform kesehatan komprehensif yang didukung sains dan terbukti secara ilmiah untuk hasil yang lebih baik dan terukur serta meningkatkan angka harapan kehidupan. AIA Vitality bekerja dengan 3 tahap utama : Know Your Health, Improve Your Health, & Enjoy the Rewards untuk membantu nasabah memonitor dan meningkatkan gaya hidup sehat mereka.
Baca Juga: Berstatus Bebas Transfer, Segini Nilai Pasar Syahrian Abimanyu di JDT
Nasabah AIA di Indonesia bisa memilih untuk bergabung dalam AIA Vitality dengan membayar biaya
keanggotaan (membership fee) Rp50.000 per bulan dan membeli produk yang terintegrasi dengan AIA Vitality.
AIA Vitality memberi manfaat bagi nasabah dengan berbagi value dengan mereka, menawarkan kesempatan mendapatkan rewards seperti diskon premi, cashback, juga berbagai voucher menarik.
Ini memberdayakan nasabah, terlepas dari usia, tahap kehidupan atau kondisi kesehatan saat ini.