Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain itu ada Safawi Rasid yang berasal dari Malaysia dan merupakan pemain Johor Darul Takzim (JDT) yang saat ini tengah dipinjamkan ke klub Liga Portugal, Portimonense.
Keduanya dinilai layak masuk ke dalam nominasi karena berprestasi.
Untuk wakil Thailand, Jaroensak Wonggorn dirinya berhasil menjadi pencetak gol terbanyak bdi ajang Piala Asia U-23 berdama dua pemain lainnya.
Saat itu Jaroensak Wonggorn sukses mencetak tiga gol.
Baca Juga: Jika PSSI Fokus pada Liga 1 2021, Klub-klub Bisa Tuntaskan Banyak PR
Sedangkan untuk Safawi Rasid dirinya berhasil membawa JDT menjuarai Liga Malaysia dan mencetak tujuh gol dalam waktu satu bulan pada kompetisi resmi.
Selain keduanya, ada juga pemain dari Asia yang sedang berkarier di Eropa termasuk Takefusa Kubo yang pernah menimba ilmu di Barcelona dan Real Madrid.
Saat ini Takefusa Kubo sendiri sedang bermain di Villareal.
Jika dilihat dari beberapa nama yang ada, memang hampir seluruhnya menctatkan prestasi yang bagus.