Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Para pemain Persija Jakarta seperti Marc Klok Marco Motta, Otavio Dutra, dan Marko Simic pun menambahkan kecemasan dan kekecewaannya dalam keterangan foto tersebut.
Seperti unggahan Marko Simic melalui akun Instagram pribadinya @markosimic_77, yang mengungkapkan kekecewaannya dengan awalan jangan ragu-ragu untuk berbagi.
"Kami semua berharap jika kami bisa mulai bermain sepak lagi, keluarga kami bergantung pada kami. Seluruh dunia bermain sepak bola kecuali kami (di Indonesia)," kata Marko Simic sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Instagramnya.
Dalam keluhannya tersebut pemain andalan milik persija pun berharap para stakeholder sepak bola bisa memberikan keputusan yang tepat, begitu pula untuk kepolisian.
Merasa geram, penyerang asal Kroasia itu bahkan menyebutkan bahwa dilarangnya sepakbola saat ini itu sama saja dengan seperti pelanggaran hak.
Baca Juga: Agen Benarkan Witan Sulaeman tidak Susul Timnas U-19 Indonesia ke Spanyol
"Otoritas yang kompeten untuk memberi kami izin untuk kembali ke apa yang paling kami cintai," tulis Simic.
"Menurut saya mereka telah melanggar hak asiasi manusia untuk melakukan pekerjaan kami! Dengan segala hormat."
Tak hanya para pemain Persija yang meramaikan tagar #AyoMainLagi, tapi beberapa pemain seperti Muhammad Ridho (Madura United), dan yang lainnya juga ikut meramaikan hal tersebut.
Hal itu dilakukan dengan harapan seluruh stakeholder yang bersangkutan bisa memberikan izin dan agar kompetisi bisa segera kembali bergulir.