Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Maka dari itu, Juergen Klopp mengisyaratkan bakal menurunkan Minamino di laga dini hari nanti.
Pelatih asal Jerman itu berharap kehadiran Minamino bisa membuat Liverpool memutus rangkaian hasil negatif yang mereka alami.
"Dia dalam kondisi yang baik, kondisi yang sangat bagus, dia berkembang dan terbiasa dengan itu," kata Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
Baca Juga: Alasan Mulia Pelatih Bayern Muenchen Tolak Rekrut Pemain Baru di Bursa Transfer Januari
"Dia adalah pemain yang bagus ketika kami mengontraknya, jelas, dia terbiasa dengan intensitas, liga, latihan, semua hal ini."
"Dia membuat langkah besar."
"Saya tahu pertandingan terakhir yang dia mainkan melawan Crystal Palace dan sejak itu kami gagal menang, jadi kami harus mulai memikirkan untuk melibatkannya, tentunya," tambah mantan pelatih Borussia Dortmund itu.