Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Hasil Babak I - Susah Bongkar Pertahanan, Real Madrid Belum Bisa Jebol Osasuna
Di babak kedua, Torino sempat meminta hadiah penalti kepada wasit usai Simone Verdi dijatuhkan Tonali di kotak penalti.
Setelah sempat berdiskusi lama, wasit Fabio Maresca mengecek potensi penalti bagi Torino, tetapi dari tayangan VAR justru Verdi yang membuat Tonali jatuh dan cedera. Penalti urung diberikan.
????️ GOOAL FRANCK PRESIDENTE KESSIEpic.twitter.com/R0dpgP39va
— Milan Reports (@MilanReports) January 9, 2021
Torino kemudian kembali mendapatkan peluang pada menit ke-72 melalui tandukan kepala Belotti.
Umpan silang Simone Verdi sukses melesat ke Belotti yang sudah menunggu datangnya bola.
Akan tetapi, tandukannya masih mengarah tepat ke pelukan Donnarumma.
Di menit-menit akhir babak kedua, Torino hampir saja memperkecil ketertinggalan jika sepakan Jacopo Sala tidak membentur badan Dalot.
Tidak ada gol tambahan yang tercipta, AC Milan sukses mempertahankan keunggulan 2-0.
Hasil ini tetap membuat Milan betah di posisi puncak klasemen sementara Liga Italia, unggul 4 poin dari Inter Milan.