Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Mungkin ada, beberapa klub - dan saya tidak ingin menggunakan kata yang salah karena Anda akan mempermasalahkannya - yang sama sekali tidak memiliki masalah keuangan."
Kini dilansir BolaSport.com dari The Athletic, Liverpool justru akan melepas salah satu bek tengah mereka yakni Sepp van den Berg.
Baca Juga: Burnley Vs Manchester United - Edinson Cavani Siap Tancap Gas lagi
Bek berusia 19 tahun asal Belanda dikabarkan akan segera dilepas The Reds dengan status pinjaman ke klub lain.
Beberapa klub yang menjalin kontak untuk meminjam pemain yang digadang-gadang sebagai penerus Virgil van Dijk ini antara lain klub-klub dari Bundesliga 2, Liga Swiss dan Belgia.
Sumber yang sama juga menyebutkan Blackburn Rovers juga bisa menjadi tempat peminjaman Van den Berg.
Sebagai informasi, Liverpool lebih dulu meminjamkan pemain muda mereka ke Blackbrun, Harvey Elliot sejak awal musim 2020-2021.
Sepp van den Berg didatangkan The Reds pada 2019 dan lebih sering membela Liverpool U-23.
Baca Juga: Persib Tolak Undangan Stasiun Televisi Untuk Uji Coba Kontra Arema FC