Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Gelar Liga Internal untuk Tim EPA

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 13 Januari 2021 | 12:00 WIB
Logo Persija Jakarta. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Liga internal tersebut dilakukan untuk melihat perkembangan pemain baik dari segi teknik maupun mental.

Gim-gim internal ini juga dilaksanakan sebagai ajang evaluasi pemain ke depannya.

Baca Juga: TC Timnas U-19 Indonesia Rampung Lebih Cepat, Shin Tae-yong Segera Alihkan Fokus ke Timnas Senior

Tim pelatih akan membagi tim Elite Pro Academy Persija Jakarta menjadi empat.

Nantinya, setiap tim akan saling bertemu dan diadu seperti layaknya EPA Liga 1.

“Rencananya pada akhir bulan ini kami akan menggelar liga internal. Nantinya seluruh pemain dibagi ke dalam 4 atau 5 tim kecil. Mereka nantinya akan berkompetisi setiap akhir pekan,” ujar Sopian Hadi.

Sementara itu, penyelenggaran EPA Liga 1 sendiri hingga kini masih abu-abu.

Kabar terakhir ada rencana EPA Liga 1 U-16, U-18, sampai U-20 digulirkan mulai November 2020.

Namun, rencana itu batal terlaksana seiring penundaan kompetisi tim senior Liga 1 2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P