Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain asal Brasil itu optimis Mohamed Salah akan memutuskan untuk bertahan.
"Nama-nama pemain besar selalu terlibat dalam rumor. Mo Salah bermain untuk Liverpool, salah satu tim terbesar di dunia," kata Fabinho seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.
Baca Juga: Belum Genap Sebulan, Gary Neville Beri Pendapat Berbeda soal Peluang Man United Raih Juara
"Saya pikir itu normal melihat namanya dikaitkan dengan tim lain, terutama dari liga yang berbeda."
"Bagaimanapun, saya melihatnya sangat bahagia di sini dan senang dengan penampilannya musim ini."
"Dia sangat menuntut pada dirinya sendiri, dia ingin menjadi yang terbaik, dia ingin membantu tim dan bekerja keras untuk itu."
"Itu selalu terjadi dan itu tidak berubah sama sekali."
"Dia terus mencetak gol, yang biasa dilihat semua orang."
"Di ruang ganti dia selalu berbicara dengan semua orang dan membuat lelucon."
"Saya tidak melihat ada yang mempengaruhinya. Secara keseluruhan, saya tidak mengikuti berita jadi saya tidak yakin tentang rumor apapun."
"Seperti yang saya katakan, pemain berkualitas tinggi akan selalu dikaitkan dengan klub besar," tambah pemain berusia 27 tahun itu.