Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bagi Vidal, lesakan ke gawang Juventus ini merupakan gol perdananya untuk Inter Milan di Serie A, sekaligus gol pertamanya di Liga Italia sejak laga kontra Sampdoria pada 2015.
Kala itu, Vidal membukukan gol terakhirnya ketika masih berseragam Juventus.
Vidal tercatat membutuhkan 2.087 hari untuk kembali mencetak gol di kompetisi tertinggi Negeri Piza.
Vidal pun merasa bahagia bisa memberikan kontribusinya untuk Inter Milan.
Baca Juga: Curhat Bek Naturalisasi Persib Bandung Soal Harapannya untuk Liga 1
Terlebih lagi, kemenangan atas Juventus ini membuat Vidal kian optimistis dengan kans Inter Milan untuk meraih scudetto musim ini.
"Ini gol penting bagi saya dan untuk tim," kata Vidal dikutip BolaSport.com dari Sky Sports Italia.
"Ini adalah pertandingan yang sangat sulit melawan tim terbaik di Italia."