Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Disingkirkan Tim Divisi 3, Real Madrid Ulangi Sejarah Memalukan 12 Tahun Lalu

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 21 Januari 2021 | 12:15 WIB
Real Madrid mengulangi sejarah memalukan 12 tahun lalu setelah tersingkir di ajang Copa del Rey dari tim divisi 3 Liga Spanyol. (TWITTER @REALMADRIDEN)

Dilansir BolaSport.com dari Opta Jose, Real Madrid kini mengulangi sejarah memalukan yang terakhir kali mereka lakukan pada 2009 atau 12 tahun lalu.

Los Blancos baru kembali mengalami didepak tim asal kasta bawah dari Copa del Rey.

Kala itu, Real Madrid juga keok di babak 32 besar Copa del Rey dari tim divisi 3 Liga Spanyol, AD Alcorcon.

Dalam duel yang digelar 2 leg tersebut, Real Madrid yang masih dibesut Manuel Pellegrini, harus menyerah dengan skor agregat 1-4.

Baca Juga: Juventus Juara Piala Super Italia, Cristiano Ronaldo Ungkap Perasaannya

Pada pertemuan perdana, Raul Gonzalez dkk dibantai tuan rumah Alcorcon dengan skor telak 0-4 pada 28 Oktober 2009.

Keempat gol Alcorcon disumbang oleh Borja Perez (menit ke-16', 52'), Alvaro Arbeloa (bunuh diri-22'), dan Ernesto Gomez (39').

Pada leg kedua (11/11/2009), Real Madrid yang mengusung misi balas dendam hanya mampu meraih kemenangan tipis 1-0.

Satu-satunya gol klub asal Kota Madrid tersebut dicetak Rafael van der Vaart di menit ke-81.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P