Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ini merupakan laga ke-3 Egy Maulana Vikri selama TC.
Sebelumnya mantan pemain Persab Brebes itu tampil 30 menit saat Lechia Gdansk melawan Sokol Ostroda, dan bermain 60 menit saat melawan Olympia Grudziadz.
Dalam 3 kali laga itu, Egy Maulana Vikri berhasil mencatat 1 gol dan 1 assist, yakni saat Lechia menang 9-1 atas Olympia Grudziadz.
Usai laga melawan Wisla Plock, TC Lechia Gdansk resmi berakhir.
Baca Juga: Kebijakan Baru K-League Buat Asnawi Mangkualam Bisa Berkarier ke Korea Selatan
Tim asuhan Piotr Stokowiec sepekan lagi akan bertanding untuk memulai paruh kedua Ekstraklasa musim 2020-2021, tepatnya pada 29 Januari 2021.
Meski begitu, beberapa pemain harus bermain lagi pada Sabtu untuk membela Lechia Gdansk U-23 atau Lechia Gdansk II.
Pemain-pemain itu di antaranya adalah Egy Maulana Vikri, Egzon Kryeziu, Matuesz Zukowski dan Jakub Arak.
Mereka membela Lechia U-23 saat melawan tim kasta keempat Wierzyca Pelplin pada Sabtu (23/1/2021).