Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rahmat Djailani menuturkan, tidak ideal apabila kick-off kompetisi musim 2021 ditetapkan pada Maret mendatang.
Karena waktu tersebut berbenturan dengan suasana puasa.
"Memasuki Maret kan gak mungkin kick-off beberapa hari sebelum puasa misalnya," kata Rahmat Djailani kepada BolaSport.com.
"Puasa kalau tidak salah 21 April, kan sudah dekat dengan puasa, nah kemudian kalau dekat dengan puasa kemudian begitu lebaran kita libur," ujar Rahmat Djailani.
Baca Juga: Sekretaris Umum Bali United Beberkan Perubahan Format Piala AFC 2021
Menurut Rahmat Djailani, kondisi pemain juga menjadi pertimbangan kick-off Liga 1 2021 disarankan digelar setelah lebaran.
"Jadi idealnya bagi pemain seperti itu, kita juga jangan kemudian ada pemain libur, pulang kampung kan kondisinya drop lagi," tutur Rahmat Djailani.
"Jadi mending start nya abis lebaran, entah itu akhir Juni misalnya, jadi kami bisa persiapan pas abis lebaran gitu," ujar Rahmat Djailani.