Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lampard berhasil meloloskan Chelsea ke babak 16 besar Liga Champions dan putaran kelima Piala FA musim ini.
Namun, hal itu rupanya tak cukup untuk menyelamatkan posisinya.
Baca Juga: Bukan Lampard, Ini 5 Pelatih yang Miliki Jabatan Singkat di Chelsea
Setelah dipecat, Frank Lampard kemudian mengirimkan surat emosional yang ditujukan kepada Roman Abramovich (pemilik Chelsea), dewan direksi, tim pelatih, para pemain, dan fans.
Pesan itu dia sampaikan lewat postingan di Instagram pribadinya.
"Merupakan hak istimewa dan kehormatan besar untuk menangani Chelsea, klub yang telah menjadi bagian besar dalam hidup saya begitu lama," tulis Lampard.
"Pertama, saya ingin berterima kasih kepada para penggemar atas dukungan luar biasa yang telah saya terima selama 18 bulan terakhir. Saya harap mereka tahu apa artinya itu bagi saya. "
"Ketika saya mengambil peran ini, saya memahami tantangan yang ada di depan dalam masa sulit bagi klub sepak bola."
"Saya bangga dengan pencapaian yang kami raih dan saya bangga dengan para pemain akademi yang telah melangkah ke tim utama dan tampil dengan baik. Mereka adalah masa depan klub."
"Saya kecewa tidak memiliki waktu musim ini untuk membawa klub maju dan membawanya ke level berikutnya."
"Saya ingin berterima kasih kepada Abramovich, dewan direksi, pemain, tim pelatih saya dan semua orang di klub atas kerja keras dan dedikasi mereka, terutama di masa-masa yang belum pernah terjadi sebelumnya dan menantang ini," tutup pesan tersebut.