Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pembalap penguji Honda, Stefan Bradl, sempat disebut bakal kembali mengisi posisi yang kosong sampai Marquez kembali ke lintasan.
Adapun, Dovizioso juga bakal siap untuk kembali apabila dipercaya menggantikan mantan rival terbesarnya di MotoGP itu.
Hal itu disampaikan langsung oleh sang manajer, Simone Battistella, dalam interviu dengan Sky Sport Italia.
"[Tawaran dari Honda] belum datang, tapi jika itu terjadi Dovi sudah siap," ujar Battistella.
Baca Juga: Comeback Marc Marquez Sulit Tepat Waktu, tetapi Tak Ada Ruang bagi Andrea Dovizioso
"Dia berlatih motorcross pada level amatir tetapi dia melakukannya dengan intensitas seperti ketika dirinya menjalani masa pra-musim di MotoGP."
"Kami akan bekerja pada tahun ini untuk kembali dengan kekuatan penuh pada 2022."
Battistella menilai Honda masih melakukan penilaian terhadap peluang Marquez unuk kembali pada MotoGP 2021.
"Saya kira mereka agak takut membuat keputusan di tengah situasi sulit seperti ini. Bulan depan akan menentukan dalam keputusan mereka," ujarnya.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Nilai Marc Marquez Lebih Santai daripada Casey Stoner