Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keunggulan ini kemudian bertambah menjadi 8-3 setelah Lee/Wang kembali meraih tiga poin beruntun.
Usai "memberi" satu poin kepada Ahsan/Hendra, Lee/Wang lagi-lagi mendulang tiga poin beruntun.
Tambahan poin inipun membawa Lee/Wang mencapai interval gim kesatu dengan skor 11-4.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2020 - Berdasarkan Pola Pertemuan, Ahsan/Hendra Bakal Menang
Selepas jeda, Ahsan/Hendra mulai menunjukkan tanda-tanda kebangkitan.
Memetik dua poin beruntun sebanyak tiga kali, pasangan berjulukan The Daddies itu mampu menipiskan margin skor menjadi tiga poin saja (10-13).
Kerja keras Ahsan/Hendra akhirnya membuahkan hasil setelah mereka berhasil meraup lima poin beruntun.
Berkat tambahan poin tersebut, Ahsan/Hendra balik unggul atas Lee/Wang, 15-14.
Meski begitu, Lee/Wang bukanlah lawan yang mudah ditaklukkan.
Juara Thailand Open I 2021 dan Thailand Open II 2021 itu mampu membalikkan keadaan dan mengunci kemenangan gim kesatu dengan selisih empat poin.