Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Upaya Witan Sulaeman Puaskan Pelatih, FK Radnik Surdulica Yakin Ngegas Layaknya Paruh Pertama

By Bagas Reza Murti - Minggu, 7 Februari 2021 | 07:14 WIB
Penampilan Witan Sulaeman di laga Vozdovac Vs FK Radnik Surdulica di Vozdovac Stadium, Kamis (18/6/2020) atau Jumat dini hari WIB. (YOUTUBE.COM/NUTMEGARENA)

Pada TC FK Radnik Surdulica di Antalya Turki Januari 2021 lalu, Witan mencatatkan 27 menit dalam 3 laga ujicoba dan menyumbangkan 1 gol.

Pelatih FK Radnik, Slavoljub Djordjevic mengaku puas dengan hasil TC dan yakin dengan kualitas pemainnya.

Ia juga yakin akan bisa mengulangi kesuksesan paruh pertama di Liga Serbia musim 2020-2021.

"Kami melakukan persiapan bagus meski ada beberapa pemain yang bermasalah," kata Slavpljub dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub dalam konferensi pers sebelum laga melawan Vozdovac.

Baca Juga: Adu Mulut hingga Perang Kata-kata Kotor, Ini Relasi Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa di Timnas Indonesia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by fk.radnik.surdulica (@fk.radnik.surdulica)

"Kami akan menampilkan yang terbaik untuk meraih kesuksesan seperti paruh pertama."

"Kami sangat termotivasi, saya yakin dengan pemain saya, mereka punya kualitas dan karakter," tambahnya.

Setelah pergantian pelatih dari Simo Krunic ke Slavoljub Djordjevic pada September 2020, performa FK Radnik Surdulica melesat.

Eks Crvena Zvezda itu membawa FK Radnik mencatat 8 kemenangan dari 13 laga di liga.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P