Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ibrahimovic melejit bersama Ajax Amsterdam dengan raihan 48 gol dari 110 penampilan.
Pindah ke Italia, pria berpostur 195 sentimeter itu mencicipi seragam Juventus (26 gol) dan Inter Milan (66) sebelum gabung AC Milan.
Dia juga sempat membela Barcelona dan pergi dari sana setelah menyumbang 22 gol.
Baca Juga: Pelatih Khabib Nurmagomedov Jawab Kemungkinan soal Rematch dengan Conor McGregor
Momen tertajam Ibrahimovic terjadi sewaktu memperkuat Paris Saint-Germain selama periode 2012-2016.
Ibrahimovic meninggalkan raksasa Prancis dengan catatan 156 gol, hanya kalah dari Edinson Cavani selaku top scorer sepanjang masa klub (200 gol).
Keluar dari PSG, pria kelahiran kota Malmo itu mengukir kisah baru bareng Manchester United dengan membuahkan 29 gol dalam kurun waktu 2016–2018.
Kemudian Ibrahimovic melanjutkan lagi kisahnya bersama LA Galaxy di Amerika Serikat, membuat 53 gol selama satu tahun.
Lalu bagaimana catatan Ibrahimovic bersama AC Milan?
Dua periode membela pasukan merah-hitam, 2010-2012 dan 2019-sekarang, Ibra membukukan 83 gol.
Gol Ibrahimovic di level klub:
Malmo: 18 gol
Ajax Amsterdam: 48
Juventus: 26
Inter Milan: 66
Barcelona: 22
PSG: 156
Man United: 29
LA Galaxy: 53
AC Milan: 83