Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Solskjaer Ingatkan De Gea Soal Persaingan dengan Dean Henderson

By Sandi Lathunusa - Minggu, 14 Februari 2021 | 15:35 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memperingatkan David De Gea soal persaingan dengan Dean Henderson. (TWITTER.COM/MAILSPORT)

Ole Gunnar Solskjaer pun memanggil kembali kiper akademi Man United dari Sheffield United, Dean Henderson, untuk meningkatkan persaingan dengan De Gea.

Solskjaer memainkan Dean Henderson kala melawan West Ham dalam putaran kelima Piala FA pada Selasa (9/2/2021) atau Rabu dini hari WIB.

Dalam pertandingan tersebut, kiper berusia 23 tahun itu berhasil mencatatkan cleansheet.

Solskjaer memperingatkan De Gea soal persaingan dengan Henderson untuk memperebutkan posisi kiper no.1 Manchester United.

"Ini bukan siapa yang mendapatkan banyak trofi," kata Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

Baca Juga: Trent Alexander-Arnold Tampil Kacau Lawan Leicester, Kehilangan Bola Tiap 2 Menit Sekali

"Saya berada dalam kondisi yang sangat beruntung memiliki persaingan di posisi penjaga gawang dan itu adalah keputusan yang sadar untuk membawa Dean dalam persaingan."

"Dean telah membuat saya semakin sulit, tentu saja, untuk tidak memainkannya karena setiap kali dia bermain, dia melakukannya dengan sangat baik."

"Ini tentang apa yang Anda berikan kepada tim, di sini dan saat ini, apakah Anda adalah bek kiri, bek kanan, atau sayap kanan."

"Saya pikir seluruh skuad tahu mereka harus tampil bagus untuk berada di tim."