Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bertepatan dengan Hari Kasih Sayang, PSS Sleman Berikan Kado 'Berbeda' untuk Para Penggemarnya

By Ridwan Budiman - Minggu, 14 Februari 2021 | 16:15 WIB
Logo PSS Sleman (TRIBUNJOGJA.COM)

Beberapa promo ini disampaikan sendiri oleh manajer event PSS Sleman, Leonardo Gaetano.

PSS mencoba meriahkan momen Valentine dengan memberi beragam promo di Teras Omah," ujar Leonardo dikutip Bolasport dari laman resmi klub.

"Mulai dari Cilok, Iga Bakar, Nasi Tuna, Soto, Soes, Dimsum hingga cuci sepatu,” tambahnya.

Baca Juga: Silvio Escobar Butuh 3 Pekan Persiapan Sebelum Ikut Turnamen Pramusim

Tidak hanya memberikan promo makanan dan minuman di Teras Omah, Leonardo juga sampaikan bahwa PSS akan memberikan cindera mata berupa gelang.

Gelang ini terasa istimewa karena terdapat tulisan 'COSE' yang merupakan kepanjangan dari Come on Super Elja.

Hadiah tambahan ini sendiri tidak diproduksi dalam jumlah yang banyak melainkan hanya 100 buah saja.

Baca Juga: Cerita Ismed Sofyan tentang Gol 35 Meter yang Gemparkan Asia Tenggara

Sehingga hanya 100 pengunjung pertama yang akan mendapatkan gelang dari PSS Sleman ini.

“Akan ada hadiah tambahan yang diberikan PSS dan Carfix, yaitu gelang yang bertuliskan ‘Come On Super Elja’ atau COSE," ujar Leonardo.

"Yang melambangkan kasih sayang fans kepada Super Elja, tapi tentu saja gelang ini diproduksi terbatas dan hanya dibagi untuk 50-100 orang pertama yang datang ke Teras Omah,” tambahnya.

Baca Juga: Kesulitan Persiapkan Tim untuk Piala AFC 2021, Bali United Seret-Seret Nama Persipura