Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah kehilangan sabuk juara miliknya itu, petinju Filipina tersebut membidik kesempatan lainnya menjadi juara versi badan tinju dunia lainnya.
Baca Juga: UFC 258 - Kamaru Usman Dijagokan Menang tetapi Gilbert Burns Punya Senjata Rahasia
Kini sasaran Pacquiao tertuju pada pemilik sabuk juara WBO, Terence Crawford, yang dikenal sebagai petinju ampuh di kelas welter.
Sebagai petinju ampuh, Crawford ini merupakan sosok yang belum pernah terkalahkan dengan memiliki rekor 37-0.
Pacquiao bahkan sudah menghubungi promotor Crawford sekaligus CEO Top Rank, Bob Arum.
Baca Juga: Lepas Mantan Didikan Pele, Arema FC Dibanjiri Tawaran Pelatih
Namun, Pacquiao menginginkan bayaran 40 juta dolar AS atau Rp560 miliar sebagai syarat untuk menghadapi Crawford.
"Saya suka melawan siapa pun yang mempunyai gelar juara," kata Pacquiao kepada Daily Tribune, dilansir BolaSport.com dari Boxing Scene.
"Kami memberi tahu Bob bahwa saya bakal mendapatkan 40 juta dolar AS dan Crawford meraih 10 juta dolar AS."
"Saya akan melawan siapa pun. Anda tahu saya bahwa saya tidak akan mundur dari tantangan apa pun. Bawa mereka," katanya melanjutkan.