Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kekalahan dari Porto Ingatkan Juventus Akan Laga Hari Valentine

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 18 Februari 2021 | 11:15 WIB
Penyerang Juventus, Federico Chiesa, melepaskan tembakan dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Porto di Estadio Do Dragao, Rabu (17/2/2021). (TWITTER.COM/JUVENTUSFC)

"Kami tahu bahwa babak pertama buruk, tetapi babak kedua lebih bagus dan kami sangat sadar bahwa kami harus memulai leg kedua seperti cara kami mengakhiri pertandingan ini," kata Alex Sandro, dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia.

"Ada kesalahan besar dalam dua insiden dan mereka memanfaatkan untuk mencetak dua gol, jadi kami harus lebih berkonsentrasi dalam situasi ini."

"Kami membicarakan hal ini setelah pertandingan Napoli, karena itu kurang lebih sama."

"Sekali lagi kami memulai pertandingan itu dengan buruk dan mengakhirinya dengan lebih bagus, jadi yang perlu kami lakukan sekarang adalah belajar untuk memulai dengan kuat."

"Kami mencetak gol malam ini dan mudah-mudahan itu bisa membuat kami tampil lebih bagus pada leg kedua," tutur bek asal Brasil ini menambahkan. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P