Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Scorer Sepanjang Masa Piala AFC Jadi WN Filipina, The Azkals Dapat Amunisi Baru

By Rinaldy Azka Abdillah - Kamis, 18 Februari 2021 | 14:00 WIB
Pemain Ceres Negros, Bienvenido Maranon dan Manuel Herrera Lopez FC merayakan kemenangannya melawan Persija Jakarta pada laga penyisihan Grup G AFC CUP di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (23/4/2019) dalam laga tersebut persija harus mengakui kekalahannya melawan Ceres deng (Warta Kota/Feri Setiawan)

Pemain yang sebelumnya berpaspor Spanyol itu sudah bermain di Liga Filipina sejak 2015 lalu di bawah panji Ceres Negros.

Sejak saat itu pula ia selalu menjadi pilihan utama sang pelatih dalam menggedor pertahanan lawan.

Bahkan hingga saat ini ia masih bersama Ceres Negros meski sudah berganti nama menjadi United City FC.

Tim yang selalu bermain di Piala AFC itu turut membantu Bienvenido Maranon mengukir prestasi, termasuk predikat top scorer sepanjang masa Piala AFC.

Baca Juga: Yevhen Bokhasvili Mundur dari PSS Sleman, Manajemen Ungkap Alasannya

Bukan hanya Filipina saja yang diuntungkan, dengan kualitasnya yang sudah tidak diragukan lagi, maka akan menjadi kesempatan untuk klub lain agar bisa merekrut Bienvenido Maranon.

Tentu saja dengan merekrut Bienvenido Maranon maka dirinya akan terhitung sebagai pemain Asia Tenggara yang di mana negara di sekitar Filipina mempunyai kuota pemain Asia.

Tidak menutup kemungkinan juga klub Liga Indonesia akan ada yang tertarik dengannya karena Bienvenido Maranon termasuk ke dalam pemain Asia.

Termasuk Persija Jakarta yang beberapa waktu lalu mencoba mendatangkan pemain kelahiran El Puerto, Spanyol itu.

Baca Juga: Bocoran Draft Pembagian Grup Piala Menpora 2021, Persib Tuan Rumah?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P