Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Winger Manchester City, Riyad Mahrez, mencetak gol kedua City setelah memanfaatkan assist Bernardo Silva.
Dia sesumbar seperti bisa melakukan telepati dengan Bernardo Silva.
"Kami mencoba mengoper dan bergerak mencari ruang untuk mencetak gol," kata Mahrez seperti dilansir BolaSport.com dari Amazon.
"Kami (saya dan Bernardo Silva) selalu memiliki koneksi yang baik, bahkan kami bisa melakukan telepati - kami tahu di mana kami berada."
"Kami semua mengenal satu sama lain," ujar Mahrez melanjutkan.
Baca Juga: Raih Kemenangan Ke-10 Beruntun pada 2021, Man City Pecahkan Rekor Man United
Mantan pemain Leicester itu juga senang dengan performa timnya.
Mahrez mengatakan bahwa tim asuhan Pep Guardiola dalam kepercayaan diri yang tinggi menyusul rekor 17 kemenangan beruntun mereka di semua kompetisi.